Cerita Ratih Sukma Ayu usai Bincang bareng Kak Vivid di PPM Manajemen

1:15 AM


Perkenalkan, nama saya Ratih Sukma Ayu S.N. , biasa dipanggil Ratih. Saya adalah salah satu core assessor di Divisi Asesmen PPM Manajemen. Kemarin, Jumat, 25 Agustus 2017, saya mengikuti acara Bincang Bersama Mba Vivid di PPM Manajemen. [Baca : PUSIN PPM Manajemen Diskusi Bok For Change]

Nama Mba Vivid sebenarnya sudah tidak terlalu asing buat saya. Saya kenal namanya sejak saya duduk di bangku SMP lewat majalah Aneka Yess!. Nama Mba Vivid sering saya baca di majalah tersebut. Namun, saya hanya sebatas itu mengenalnya, di samping saya sudah tidak pernah membaca majalah Aneka Yess! lagi sejak saya duduk di bangku kuliah.

Sampai pada akhirnya saya mendapat informasi akan ada acara 'Bincang Bersama Mba Vivid' di tempat saya bekerja, PPM Manajemen. Selain saya tertarik dengan tema acaranya, saya juga penasaran dengan sosok Mba Vivid yang saya kenal hanya sebatas nama.

Di acara tersebut, Mba Vivid menceritakan mulai dari kecintaannya terhadap aktivitas membaca, kegiatan sosial, menari, sampai kegiatannya sebagai Ibu dari 3 orang putra/i. Meskipun hanya sekilas, tapi buat saya, Mba Vivid adalah sosok wanita yang cerdas, aktif, semangat, sederhana, ramah, dan penuh inspirasi.

Saya bersyukur bisa hadir di acara Bincang Bersama Mba Vivid. Mba Vivid membuat saya tergugah untuk mulai melakukan lagi hobby yang sudah lama saya tinggalkan, seperti menari, menulis, dan lain-lain. Saya juga tertarik dengan hal-hal yang berkaitan dengan budaya, sastra meskipun saya masih kelas pemula.

Terima kasih Mba Vivid... sudah membuat saya tergugah untuk melakukan hobby saya kembali.
Semoga ini tidak sebatas niat semata...

You Might Also Like

0 comments